Text
Cepat Bisa Belajar Jeprat - Jepret Kamera DSLR
Kini fotografi sudah menjadi bagian dari gaya hidup kebanyakan orang dan makin digandrungi berbagai lapisan masyarakat. Mulai dari remaja, orang muda, hingga orang tua sekalipun.
Fenomena itu tidak lepas dari kemajuan teknologi perangkat fotografi yang kian canggih dan serba digital, terutama melalui kehadiran kamera DSLR atau yang lebih umum disebut "kamera digital-SLR". Namanya juga teknologi, pasti membuat segala sesuatunya menjadi lebih mudah digunakan (user friendly). Mungkin itulah sebabnya, kenapa kini fotografi, melalui kamera DSLR, kian mengundang ketertarikan banyak orang.
Singkat saja, melalui bahasanya yang gamblang dan menuntun, buku ini akan memandu Anda secara lebih praktis dalam menghasilkan karya-karya fotografi brilian dengan kamera DSLR. Bagi mereka yang pemula, akan dituntun mempelajari fotografi dari tingkat dasar. Dan untuk mereka yang sudah tergolong profesional, buku ini akan lebih memberi 'sentuhan' sekaligus inspirasi dalam 'mencetak' foto-foto yang jauh lebih 'berbicara'.
1819011 | 770 Eri c | Perpustakaan Nailul Hikam (Rak 700 Kesenian, Hiburan dan Olahraga) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain